PANGANDARAN JAWA BARAT - Kunci Bersama atau Kerja Sama Pembangunan Daerah Perbatasan Provinsi Jawa Barat dengan Provinsi Jawa Tengah yang digelar di Kabupaten Pangandaran juga sebagai ajang Pekan Olahraga dan Seni Perbatasan (Porsenitas).
Rangkaian acara Kunci Bersama tersebut menampilkan pagelaran seni tradisional daerah masing-masing di alun-alun Parigi, Kabupaten Pangandaran pada, Kamis (03/11/2022).
Porsenitas adalah ajang rutin dua tahunan yang dilakukan oleh Kabupaten dan Kota di perbatasan Provinsi Jawa Barat dan Provinsi Jawa Tengah yang mana digelar berbagai perlombaan dan pertandingan olahraga yang diikuti Aparatur Sipil Negara (ASN).
Setelah dua tahun tertunda lantaran pandemi Covid-19, pelaksanaan Porsenitas Kunci Bersama bertema Dengan Semangat Porsenitas Kita Tingkatkan Silaturahmi, Kebugaran Jasmani, dan Produktivitas ASN di Lingkungan Daerah Perbatasan Kunci Bersama.
Peserta Porsenitas, terdiri dari PNS, CPNS dan PPPK pada seluruh OPD/Badan/Unit Kerja di lingkungan Pemerintah Kabupaten dan Kota yang tergabung dalam Badan Kerja Antar Daerah (BKAD) Kunci Bersama di wilayah perbatasan Provinsi Jawa Barat dengan Provinsi Jawa Tengah.
Asisten Daerah III Bidang Administrasi Umum Kabupaten Pangandaran Suheryana mengatakan, pelepasan kontingen dilakukan pada, Senin (31/10/2022) lalu.
Untuk pertandingan dimulai sejak, Rabu (02/11/2022) dengan peserta dari kabupaten dan kota perbatasan Provinsi Jawa Barat dengan Provinsi Jawa Tengah diantaranya: Kabupaten Kuningan, Kabupaten Cirebon, Kota Cirebon, Kabupaten Ciamis, Kota Banjar, Kabupaten Majalengka, Kabupaten Brebes, Kabupaten Cilacap dan Kabupaten Pangandaran.
"Acara berlangsung dengan meriah karena setiap Kabupaten dan Kota menampilkan kesenian masing-masing daerah mulai dari pertunjukan musik tradisional, lagu daerah, serta tarian tradisional, " kata Suheryana, Kamis (03/11/2022).
Baca juga:
Anak Petani Madiun Bisa Menjadi Kasal
|
Sedangkan rangkaian kegiatan olahraga yang dilaksanakan adalah bulu tangkis, catur, tenis lapangan, tenis meja, balap sepeda, dayung tradisional, bola voli pantai, hadang (daluan) dan tarumpah (bakiak) panjang.
"Ajang Porsenitas Kunci Bersama juga sebagai sarana membangun silaturahmi dari setiap daerah perbatasan dan membangun strategitas sehingga pembangunan antar wilayah bisa dikordinasikan dengan Kabupaten dan Kota.
"Misalnya pembangunan jembatan antara Ciamis dan Kuningan di Citangkolo, yang mana untuk biayanya pun digabung dari dua Kabupaten, " jelas Suheryana.
Menurutnya, setiap pembangunan yang berada di perbatasan harus di kordinasikan dengan baik antara dua wilayah tersebut terkait.
Acara Porsenitas telah berlangsung dari hari Rabu, mulai dari kegiatan UMKM dan malamnya pembukaan secara resmi di Alun-alun Paamprokan Grand Pangandaran.
Hari Kamis ada pentas seni budaya dan pameran UMKM. Dan untuk hari Jum'at ada pertandingan olahraga dan sekaligus penutupan.
Rangkaian pada Kunci Bersama melalui Porsenitas juga menggelar produk unggulan daerah, berupa jasa dan barang dengan keunikan ciri khas di tingkat desa, kecamatan, dan kabupaten bahkan hingga provinsi. Produk tersebut merupakan hasil Koperasi dan Usaha Mikro Kecil Dan Menengah (UMKM). Produk tersebut berupa pangan ataupun kerajinan tangan, " ujarnya.
Sementara, pengawas UMKM Kabupaten Pangandaran Rinda Hendrayat mengatakan, pameran ini diselenggarakan untuk mendorong dan memperkenalkan produk unggulan dari masing-masing daerah.
"Ajang ini sebagai strategi pemasaran memperkenalkan produk UMKM dari 9 Kabupaten dan Kota, " kata Rinda.
Produk unggulan yang dipamerkan dari masing-masing daerah seperti batik, kerajinan dari batok kelapa, kopi, serta kerajinan tangan dan produk UMKM lainnya.
"Diharapkan dengan adanya pameran pada kegiatan Kunci Bersama ini bisa menjadi ajang silaturahmi dan membangun strategi dalam membuka lahan ekspansi pasar bagi produk lokal, " Ujarnya (***)